DUMAI

PT KPI RU Dumai Raih Sejumlah Penghargaan Dalam Event BOC-BOD Retreat PT KPI

PANTAU Dumai, 14 Maret 2023* - Dalam rangka evaluasi dan review menyeluruh terhadap kinerja tahun 2022, PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) menyelenggarakan event Board of Commisioner dan Board of Director (BOC-BOD) Retreat 2023 yang dipusatkan di Ciawi, Bogor, pada Jumat (10/3) lalu. Pada gelaran tersebut, Refinery Unit (RU) Dumai mendapatkan sejumlah apresiasi membanggakan.

Apresiasi yang diterima langsung oleh SMOM RU II, Khabibullah Khanafie, tersebut antara lain Recognizing Awards Direktorat Operasi, 3rd Best of the Best Direktorat Operasi - Strengthening Collaboration Going Beyond Business, Certificate of Appreciation dalam melakukan Project Maximize Reformate di Unit Platforming-1 dengan Reformulasi Katalis serta Apresiasi atas Implementasi GHK Kilang Dumai.

General Manager PT KPI RU II, Didik Subagyo, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh Pekerja dan Tenaga Penunjang di lingkungan RU Dumai yang telah bekerja maksimal sehingga RU Dumai berhasil melampaui sejumlah target yang diberikan.

"Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh pekerja dan mitra kerja atas dedikasinya sehingga RU Dumai mendapatkan sejumlah apresiasi dari BOC dan BOD PT KPI,” ungkap Didik Subagyo.

Selama tahun 2022, PT KPI RU Dumai telah berhasil meraih sejumlah pencapaian, diantaranya kilang RU Dumai berhasil menyumbang Profit and Loss Statement positif tertinggi dari seluruh unit kilang yang ada. PT KPI RU Dumai juga berhasil menjalankan program budaya kerja Awareness & Ownership seperti Campaign “2022: Year of PSM”, Forum TMSH, hingga Mindset & Culture Day.

Dari segi produksi, PT KPI RU Dumai juga berhasil melakukan optimalisasi produksi sehingga menghasilkan keuntungan yang maksimal. Perwira PT KPI RU Dumai juga berhasil mengukir sejumlah prestasi di ajang CIP, CSR Award, dan Proper.

“Semoga apresiasi ini tidak membuat kita cepat puas dan terus meningkatkan kinerja kita bersama untuk pencapaian yang lebih baik di masa mendatang,” pungkas Didik Subagyo.

BOC-BOD Retreat yang digelar tahun 2023 ini mengusung tema “Strengthening Collaboration Going Beyond Business”. Selain ajang apresiasi, event ini juga digelar sebagai langkah penyelarasan serta koordinasi dari Dewan Komisaris dan Dewan Direksi terkait PT KPI pada tatanan High Level.

—————————————————
Media Contact
Denny Saputra Ramadhan
Pjs. Area Manager Communication, Relations, & CSR RU Dumai
Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional
M: +62 852-5021-5034




[Ikuti PANTAURIAU.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813 6366 3104
atau email ke alamat : pantauriau@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan PANTAURIAU.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan