NATUNA

Tarawih Perdana di Masjid Agung Istiqomah, Ini Pesan Bupati Bengkalis

Bupati Bengkalis Amril Mukminin, memberikan sambutan di hadapan jamaah sholat isya dan tarawih, di Masjid Agung Istiqomah, pada malam pertama Ramadhan, Jumat (26/5/2017).

Bengkalis (PRC) - Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengajak seluruh Umat Islam di negeri ini untuk berlomba-lomba mengerjakan kebaikan di bulan Ramadhan 1438 Hijriyah. Jangan sampai menyianyiakan kesempatan yang masih diberikan Allah SWT.

 

Ungkapan itu disampaikan Bupati, saat memberikan sambutan usai melaksanakan sholat fardhu isya dan sholat sunnah tarawih beserta witir berjamaah, di Masjid Agung Istiqomah Bengkalis, di malam pertama Ramadhan, setelah ditetapkan pemerintah, Jumat (26/5/2017).

 

“Mari perbanyak ibadah. Baik itu yang bersifat fertikal kepada Allah SWT., maupun yang bersifat horizontal kepada sesama manusia. Kita ikat kembali silaturrahim serta ukhuwah islamiyah kita, sehingga momentum Ramadhan ini didaharpkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” sebutnya.

 

Sebagai rasa suka cita menyambut ramadhan, Bupati juga berpesan kepada masyarakat Kabupaten Bengkalis agar saling memaafkan untuk membersihkan jiwa dari segala dosa yang terjadi akibat adanya kesalahan dan kekhilafan selama berinteraksi dengan sesama manusia.

 

“Mari kita mempersiapkan diri secara maksimal. Luruskan dan kuatkan niat untuk memanfaatkan bulan ramadhan tahun ini, agar lebih baik dari pada tahun-tahun sebelumnya,” tuturnya.

 

Kemudian, kepada masyarakat muslim juga diharapkan agar mampu menguatkan niat untuk melaksanakan ibadah zakat fitrah serta menuntaskan pembayaran zakat mal, agar rangkaian ibadah wajib bisa terlaksana dengan lengkap dan sempurna.

 

“Mari juga kita tingkatkan aktivitas sosial dengan menyantuni anak yatim, fakir miskin dan kaum dhuafa, serta terlibat aktif dalam kegiatan mensyiarkan islam di bulan suci ramadhan,” ajaknya.

 

Dikesempatan itu, Amril Mukminin, baik secara pribadi, keluarga maupun atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis, mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa di tahun 1438 Hijriyah ini.

 

“Semoga kita dapat menjalankan ibadah di bulan yang penuh berkah ini dengan sabaik-baiknya, serta amal ibadah dan perbuatan baik kita diterima oleh Allah SWT.,” harap Bupati.

 

Di malam pertama ramadhan ini, usai Bupati Bengkalis memberikan sambutan, Ustadz Dr H Magfirah MA, dari Pekanbaru, turut didatangkan memberikan tausiah agama kepada para jamaah.

 

Terlihat hadir lama kesempatan itu, Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Bengkalis, H Arianto, para Asisten, Staf Ahli Bupati, sejumlah Kepala Perangkat Daerah, Dandim 0303/Bengkalis, Letkol Inf Rizal Faizal Helmi.

 

Tampak juga, Ketua Majlis Ulama Indonesia Kabupaten Bengkalis, H Amrizal, Ketua Baznas Kabupaten Bengkalis, H Ali Ambar, sejumlah para Kepala Bagian di Sekretariat Daerah Bengkalis, serta ratusan jamaah tarawih.(rls/hms).***




[Ikuti PANTAURIAU.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813 6366 3104
atau email ke alamat : pantauriau@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan PANTAURIAU.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan